IMM UNMUH JEMBER

Agent of
02 About

IKATAN MAHASISWA MUHAMMADIYAH

Tempat/Tahun Berdiri : Yogyakarta/14 Maret 1964 bertepatan dengan tanggal 29 Syawal 1384 H. Pendiri : Dr. Djazman Al-Kindi, Rosyad Saleh, Sudibyo Markus, Margono. Latar Belakang Berdirinya IMM Faktor Internal : Kondisi Internal Muhammadiyah untuk mengembangkan ideologi (faham fan cita-cita ) Muhammadiyah di Perguruan Tinggi, dalam hal ini adalah Mahasiswa Faktor Eksternal : Kondisi diluar diri Muhammadiyah itu sendiri, dalam hal ini faktor eksternal yang berkaitan adalah karena kondisi umat islam itu sendiri dan pergolakan bangsa Indonesia pada zaman dahulu hingga saat itu. Tujuan : Mengusahakan terbentuknya akademisi islam yang berakhlak mulia, dalam rangka mencapai tujuan Muhammadiyah Baca buku : Kelahiran yang dipersoalkan (Farid Fathoni)

  • Nama : IMM Unmuh Jember
  • Telp : +62 82-2334-47474
  • Email : immunmuhjember1@gmail.com
  • Website : immunmuhjember.github.io
  • Alamat : Jl. Karimata 49 Jember

TRI KOMPETENSI DASAR

Tujuan IMM

Mengusahakan terbentuknya akademisi Islam yang berakhlak mulia dalam rangka mencapai tujuan Muhammadiyah

Tujuan Muhammadiyah

Menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam yang sebenar-benarnya

03 Penegasan

ENAM PENEGASAN IMM

  • 01

    Menegaskan bahwa IMM adalah gerakan mahasiswa islam

    Dapat kita simpulakan bahwa IMM itu adalah sekumpulan mahasiswa islam yang di ikat pada suatu pergerakan yang di namakan dengan IMM. IMM juga sebagai tempat atau wadah angkatan muda muhammadiyah yang sedang menjalankan studinya di perguruan tinggi. IMM juga tempat dakwah amal ma’ruf naih mungkar.

  • 02

    Menegaskan bahwa kepribadian Muhammadiyah adalah landasan perjuangan IMM

    Dalam kepribadian muhammadiyah itu adalah Muhammadiyah adalah gerakan islam, Muhammadiyah adalah gerakan dakwah, Muhammadiyah adalah gerakan tajdid.

  • 03

    Menegaskan bahwa fungsi IMM adalah eksponen mahasiswa dalam Muhammadiyah

    Dalam Muhammadiyah Ikatan Mahasiswa Muhamadiyah itu adalaha gerakan dakwah di lingkup dunia mahasiswa. Dengan ini IMM merupakan wadah atau tempat menyongsong kader muhammadiyah yang anggun dalam moral dan unggul dalam intelektual.

  • 04

    Menegaskan bahwa IMM adalah organisasi mahasiswa yang sah mengindahkan segala hukum, undang-undang, peraturan, serta dasar dan falsafah negara

    Dijelaskan bahwa IMM merupakan ORGANISASI yang telah sah di mata negara.

  • 05

    Menegaskan bahwa amal adalah ilmiah dan ilmu adalah amaliah

    DDapat dijelaskan bahwa IMM Membina, meningkatkan, dan memadukan iman dan ilmu serta amal dalam kehidupan bangsa, ummat, dan persyarikatan.

  • 06

    Menegaskan bahwa amal IMM adalah lillahi ta’ala dan senantiasa diabdikan untuk kepentingan rakyat

    Dalam kepribadian muhammadiyah itu adalah Muhammadiyah adalah gerakan islam, Muhammadiyah adalah gerakan dakwah, Muhammadiyah adalah gerakan tajdid.

04 Bidang

Penjelasan Bidang

  • Bidang Organisasi

    Memformulasikan arah dan kebijakan organisasi serta membangun kualitas organisasi di atas landasan moralitas guna mewujudkan organisasi yang sehat, dinamis dan berwibawa..
  • Bidang Kader

    Memformulasikan arah dan kebijakan perkaderan Ikatan serta pengembangan potensi kader guna mewujudkan kualifikasi kader yang bermutu, kualitas unggul dan ilmiah disegala sektor.
  • Bidang Riset dan Pengembangan Keilmuan

    Membangun tradisi intelektual di atas landasan etika dan moril berbasis keilmiahan, guna mewujudkan insan intelektual yang sarat nilai yang berkemajuan.
  • Bidang Hikmah, Politik dan Kebijakan Publik

    Mengoptimalkan peran ekonomi politik ikatan guna mewujudkan tatanan demokrasi, sosial dan religius (demsosrel).
  • Bidang Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat

    Membangun komunikasi dan gerakan sosial guna mewujudkan sosial ekonomi untuk pemberdayaan masyarakat yang berkemajuan.
  • Bidang Ekonomi dan Kewirausahaan

    Membangun konsep ekonomi kerakyatan berbasis Islam guna mewujudkan pembangunan sosial ekonomi untuk mencapai kesejahteraan masyarakat.
  • Bidang IMMawati

    Memantapkan arah dan konsep, fungsi dan peran Immawati sebagai public service, serta membangun basis gerakan perempuan yang selaras dengan persoalan rakyat.
  • Bidang Tabligh dan Kajian Keislaman

    Memformulasikan gerakan dakwah Islam berbasis konstruk Al-Qur’an dan Sunnah yang bernuansa pencerahan dan penyadaran segala lini kehidupan sebagai basis gerakan dakwah IMM.
  • Bidang Media dan Komunikasi

    Membangun konsep media komunikasi serta memberi arus utama informasi internal dan eksternal secara jujur, cerdas dan objektif kepada publik.
  • Bidang Seni Budaya dan Olahraga

    Memantapkan konsep dan peran dalam seni,budaya dengan etika dan moril, guna mempertahankan gerakan dak’wah.
  • Bidang Lingkungan Hidup

    Membangun konsep serta gerakan advokasi mengenai persoalan serta isu Lingkungan Hidup Nasional maupun Internasional.

Susunan Bidang



Badan Pengurus Harian

  • Ketua Umum 100%
  • Sekretaris Umum 90%
  • Bendahara Umum 80%

Bidang-bidang

  • Bidang Organisasi 80%
  • Bidang Kader 80%
  • Bidang Hikmah, Politik dan Kebijakan Publik 80%
  • Bidang Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat 80%
  • Bidang Ekonomi dan Kewirausahaan 80%
  • Bidang IMMawati 80%
  • Bidang Tabligh dan Kajian Keislaman 80%
  • Bidang Media dan Komunikasi 80%
  • Bidang Seni Budaya dan Olahraga 80%
  • Bidang Lingkungan Hidup 80%



05 Blog
06 Contact

Get in touch

Feel free to contact me

  • immunmuhjember1@gmail.com
  • +62 82-2334-47474
  • Jl. Karimata No. 49, Jember